21.4.21

Elshe Skin Radiant Supple Serum | [REVIEW]


2 weeks in and i'm loving it.


Ini dia serum baru aku, Elshe Skin Radiant Supple Serum.


Kulit aku sendiri tipenya oily combination, dan belakangan ada beberapa hormonal acnes.
Kulitku juga sudah butuh anti-aging, umurku sudah 27 tahun, dan sudah nyari-nyari anti-aging atau nyelipin benefit-benefit anti-aging di skincare ku sih..

Kalau untuk problem yang aku alamin, ini memang karena genetically i have freckles, dan ada beberapa tambahan dari kemalesan memakai sunscreen setiap hari, dan bekas-bekas jerawat dari tangan geratil pencet-pencet jerawat hormonal yang sering muncul tiba-tiba.


Nah untuk Elshe Skin Radiant Supple Serum ini, claimnya adalah:

-- menyamarkan noda hitam
-- mencerahkan wajah
-- melembutkan kulit wajah
-- mengeluarkan glow alami wajah
-- memperkuat skin barrier

Dengan claim di atas, aku cukup tertarik untuk mencoba produk ini, apalagi review-nya bagus dimana-mana ya.


Untuk packaging-nya sendiri berwarna merah maroon classic, bagus sih.
Box-nya kokoh, dilengkapi dengan segala informasi mengenai ingredients, cara pakai, informative packaging deh. Whatever you need to know about this product, you will find there.


Pipet untuk aplikasi produknya sendiri berwarna transparan, mudah digunakan, enteng dan tidak berat.
Kalau untuk wajah aku, cukup di 3 tetes saja untuk seluruh wajahku.


Product Elshe Skin Radiant Supple Serum ini:

-- Alcohol free
-- Sulfate free
-- Fragrance free
-- Essential Oil free


Tekstur serumnya sendiri cair, berwarna putih, langsung meresap ke kulit dengan cepat, gak pakai greasy ataupun lengket. Gak ada wangi apa-apa sama sekali, jadi aman buat yang kurang suka wangi-wangian. Serum ini sangat-sangat disarankan untuk yang punya kulit kusam, warna tidak merata, serta yang struggling dengan skin texture yang kasar dan kering.


Dengan harga yang cukup terjangkau, hanya 215,000 IDR saja, produk Elshe Skin Radiant Supple Serum ini sudah mengandung 7 ingredients pamungkas yang jago banget merawat kulit;

-- ARBUTIN 
berfungsi menghalangi terbentuknya melanin, sehingga mencegah adanya noda hitam

-- TRANEXAMIC ACID
menghalangi transfer pigmen, dan menjadi anti-inflammatory juga

-- NIACINAMIDE
bekerja mencerahkan kulit, dan memperkuat skin barrier, sehingga kulit lebih terjaga

-- MORUS ALBA / WHITE MULBERRY
sangat kaya akan antioksidan, dan mengurangi iritasi

-- BISABOLOL
anti iritasi dan mampu mempertahankan kelembapan kulit

-- ANNONA CHERIMOLA EXTRACT 
didapatkan dari sirsak, mengandung banyak vitamin C untuk menangkal radikal bebas

-- CENTELLA ASIATICA
menjaga kulit agar lebih terhidrasi, merangsang pertumbuhan sel-sel kulit baru seperti elastin dan kolagen sehingga dapat berfungsi sebagai anti-aging juga.


Untuk penggunaan, aku menggunakan serum ini sehari 2x, setiap setelah mandi dan cuci muka.
Dipakai setelah toner ya. Setelah itu baru lanjut dengan step skincare kalian selanjutnya.

Setelah beberapa hari pemakaian, kulit berasa lebih plump dan glowing. Setiap habis pemakaian pun terasa begini sebenarnya. In the long run, aku benar-benar berharap noda bekas jerawat bisa hilang juga ya. Efek softening dan calming nya juga berasa banget.

This serum really does magic for its affordable price, it really does a lot. 
kalo mau kepoin bisa langsung ke Elshe Skin ya..

See you next post.



















 

No comments:

Post a Comment

Say hi to me at felicia.marcellina@gmail.com. We'll do high-five!

Hello

Hello lovelies, thanks for visiting me!
Love for you all, Cells.